Selasa, 01 Juni 2021

[Booklicious] Buku Berlatar Afrika Rekomendasi PNFI

 

Bulan-bulan sebelumnya PNFI sudah merekomendasikan buku-buku berkaitan dengan Asia, dan Eropa. Kali ini Penfi akan merekomendasikan buku dengan latar Afrika. Buku-buku dengan latar Afrika mungkin tergolong sedikit di Indonesia, yang paling dan dikenal saat ini adalah seri Orisha karya Tomi Adeyemi. Seri ini sudah PNFI bahas di Booklicious tahun lalu, lho! Selain itu masih ada kok buku lain yang akan menambah wawasan kita tentang Afrika. Apa saja itu?


THE KANE CHRONICLES

oleh Rick Riordan

Tidak bosan-bosannya Penfi rekomendasikan seri ini. Walau bukan karya oleh penulis Afrika, tapi percaya deh Rick Riordan punya bekal yang cukup untuk menghidupkan mitologi Mesir dalam seri ini.




Seri ini diceritakan dari sudut pandang dua bersaudara, Carter dan Sadie Kane. Suatu malam, ayah mereka pergi museum tentang Mesir Kuno. Karena penasaran, mereka pun mengikuti sang ayah. Ternyata, ayah mereka sedang melakukan sebuah ritual. Ritual tersebut telah membangkitkan llima dewa. Ayah mereka ditangkap dan dikurung oleh salah satu dewa yang bangkit kembali. Carter dan Sadie harus menyelamatkan ayah mereka dan berurusan dengan para dewa.

Buku ini sudah diterbitkan oleh penerbit Mizan pada 2011. Pada tahun 2020 lalu, Kane Chronicles terbit ulang dengan kover baru yang lebih menggoda, lho!


DEATHLESS TRILOGY

oleh Namina Forna

Apakah Penefiers sudah membaca seri ini? Buku pertamanya, The Gilded Ones baru diterbitkan pada awal tahun 2021 dan belum ada penerbit Indonesia yang menerbitkannya nih!

Buku ini bercerita tentang Deka yang harus mengikuti sebuah ritual ketika menginjak usia enam belas tahun. Ritual darah ini akan menentukan apakah dia layak menjadi bagian dari desanya. Deka hanya berdoa darahnya akan merah ketika ritual. Namun, ternyata doanya tidak terkabulkan. Darahnya berwarna emas dan dia harus takdir yang lebih mengerikan daripada kematian. Wah, bagaimana nasib Deka?

Buku ini mengeksplorasi Afrika Barat yang tentunya akan menambah wawasan pembaca terkait budaya dan alam di sana. Buku ini cukup populer walau baru diterbitkan. Sampai-sampai hak adaptasi filmnya sudah dibeli. Mari kita tunggu saja kehadiran filmnya dan semoga sekuelnya bisa segera terbit juga.


THE FAMISHED ROAD TRILOGY

oleh Ben Okri

Pecinta sastra mungkin tahu siapa Ben Okri. Dia adalah penulis asal Nigeria yang memenangkan Booker Prize for Fiction pada tahun 1991 melalui novelnya yang berjudul The Famished Road. The Famished Road memiliki sekuel yang berjudul Songs of Enchantment yang terbit pada 1993 dan Infinite Riches yang terbit pada 1998.



 


The Famished Road mengeksplorasi dunia nyata dengan dunia roh, memunculkan sebuah cerita yang membuat kita terperangkap antara kenyataan dan fantasi. Tidak heran, kritikus sastra menyebutnya termasuk genre magical realism. Buku ini diceritakan dari sudut pandang Azaro, seorang abiku atau anak roh. Dalam novel ini juga sempat muncul Tokoloshe, sesosok makhluk mengerikan dalam mitos Afrika.

Pada tahun 2007, buku pertama telah diterjemahkan oleh penerbit Serambi. Namun sayangnya, kedua sekuel tidak pernah diterbitkan lagi di sini.


Oh, ya, Penfi akan membahas lebih jauh tentang penulisnya, Ben Okri di Author of the Month bulan ini. Jangan ketinggalan, ya! 


Apakah Penefiers ada rekomendasi buku berlatar Afrika atau bahkan dari penulis Afrika? Jangan sungkan untuk berbagi di komentar ya! Kita akan jumpa lagi bulan depan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar