Indonesian Cover
Sinopsis dari Fantasious:
Ketika berusia sembilan tahun, dia menyaksikan ibu dan saudaranya terbunuh. Saat menginjak tiga belas tahun, dia adalah pemimpin kelompok jalanan yang haus darah. Pada umurnya yang kelima belas, dia berniat untuk menjadi raja. Sudah waktunya bagi Pangeran Honorous Jorg Ancrath untuk mengambil haknya. Sejak hari itu, dia didorong untuk melampiaskan dendam dan amarahnya. Kehidupan dan kematian tidak lebih dari permainan baginya, tidak ada yang tersisa. Tapi pengkhianatan menantinya. Pengkhianatan dan sihir gelap. Tidak peduli seberapa sengit, mampukah kehendak kuat seorang pemuda menaklukkan musuh dengan kekuatan-Nya melampaui imajinasi?
Prince of Thorns's Official Website
Tanya-Jawab Mark Lawrence di Reddit
Serinya yang lain:
King of Thorns (The Broken Empire #2) Emperor of Thorns (The Broken Empire #3)
------------------------------------------------------------------------------------------
Buku ini digolongkan pada Dark Fantasy dan anti-Hero, sebab musabab julukan itu bisa dilihat dari nuansa kelam di sepanjang cerita dan kepribadian si Jorg yang sadis. Yang paling menarik adalah latar belakang cerita yang mengikutsertakan sihir dan bekas-bekas modernitas abad 21 yang telah hancur. Walau mungkin buku ini dan tema ceritanya tidak cocok untuk beberapa orang, tapi kami ingin tahu sejarah lebih lanjut tentang dunianya Jorg. Kapankah buku keduanya diterbitkan Fantasious?
------------------------------------------------------------------------------------------
Sumber: Goodreads, Google, Fantasious.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar