Kamis, 30 September 2021

[Bibliostation] Perpustakaan untuk Meningkatkan Minat Baca di Makassar

Halo, Penefiers! Apakah Penefiers sudah mengunjungi lokasi yang direkomendasikan Penfi selama ini? Tampaknya sudah banyak tempat-tempat menarik di Tanah Air yang kita kunjungi, tapi masih ada kok tempat yang belum kita eksplorasi. Kali ini kita akan mengunjungi Katakerja. Wah, apa itu, kok namanya unik?  



SEKILAS:

Bermula dari keprihatinan M. Aan Mansyur atas minat baca yang rendah di Makassar, Sulawesi Selatan, maka didirikanlah perpustakaan ini pada tahun 2014. Yup, bagi Penefiers yang suka dengan sastra Indonesia, kemungkinan besar tahu tentang penyair bernama Aan Mansyur asal Makassar. M. Aan Mansyur bukan hanya seorang penyair dan penulis cerita, dia juga seorang penerjemah, lho! Baru-baru ini dia menerjemahkan buku puisi dari Pablo Neruda asal Chile, Amerika Selatan. 

Katakerja menyediakan buku untuk dibaca dan dipinjam gratis. Perpustakaan ini juga bisa dipakai untuk acara tertentu seperti rapat dan ruang diskusi. Tidak heran, jika Katakerja juga menjadi penghubung antarkomunitas, baik komunitas seni maupun komunitas sosial. Kadang kala, akan ada kelas inspiratif seperti kelas menulis, klub puisi, klub film, hingga kelas pengolahan sampah. Wah, kenapa ya banyak kegiatan berhubungan dengan sosial dan seni?

Bagi tim Katakerja, untuk meningkatkan literasi masyarakat tidak hanya cukup dari persoalan minat baca. Oleh karena itu, mereka juga mengembangkannya ke bidang lain seperti musik, film, maupun kajian kebudayaan. Bagi Penefiers yang ingin mengikuti kelas inspiratif, boleh lho mendaftar dan tidak dikenai biaya. Di kelas ini, kita bukan hanya akan mempelajari hal baru, tapi juga mendapat teman-teman yang menyenangkan, bahkan separuh jiwa. Eh…

 

Selain mengadakan kelas sendiri, Katakerja juga berpartisipasi dalam kegiatan literasi yang lain. Kelompok musik yang dibentuk Katakerja bernama Ruang Baca sering tampil di berbagai acara literasi. Katakerja aktif dalam kampanye untuk meningkatkan kerja-kerja kecil yang dibangun masyarakat. Tidak berlebihan bila ruang kreatif seperti Katakerja sangat penting sebagai panggung berkarya bagi anak muda Indonesia terutama di Makassar.

 

Kalau Penefiers sempat berkunjung ke Katakerja, jangan lupa untuk membeli merchandise mereka sebagai kenangan dan bentuk dukungan bagi Katakerja. Merchandise seperti totebag, notebook, dan tumblr dapat dibeli di toko mereka yang bernama Toko Sebelah. Penefiers yang penasaran bisa langsung mengunjungi Katakerja atau berkenalan melalui aktivitas mereka di media sosial.

 

Semangat terus teman-teman di Katakerja dalam meningkatkan literasi masyarakat!




JAM OPERASIONAL: 

Selasa – Jumat          : 10.00 – 22.00 WIB

Sabtu                       : 10.00 – 18.00 WIB

Minggu – Senin         : Tutup


LOKASI:

BTN Wesabbe C/64

Tamalanrea, Makassar

Sulawesi Selatan 90245

Indonesia


BIAYA:

Gratis

 

JAM OPERASIONAL: 

Facebook        : Ruang Baca Kata Kerja

Instagram       : @katakerja

Twitter           : @katakerja65

 


SUMBER DATA:

1.      https://katakerja.business.site/

2.      https://identitasunhas.com/katakerja-ruang-kreatif-pendukung-literasi/

3.      https://www.sintiaastarina.com/katakerja-makassar/

4.      https://fittfitria.wordpress.com/2017/01/05/berkunjung-ke-kata-kerja/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar